Kamis, 19 Februari 2015

Fitur Kampanye di Blog

Mengenal Fitur Kampanye di Blog

Mengenal Fitur Kampanye di Blog - Ficri Pebriyana
Mengenal Fitur Kampanye di Blog - Mungkin saat kalian membuka blog Anda akan melihat sebuah fitur baru yaitu Kampanye atau Campaign atau juga Promote bisa juga disebut dengan Promosi. Ini merupakan suatu fitur terbaru yang berada di Blogger lebih tepatnya berada dibawah fitur Statistik, dan bagi yang sudah memasang adsense ini akan berada dibawah fitur Penghasilan. Pada tanggal 02 Juli 2014 ini blogger merilis atau mengeluarkan fitur barunya yaitu Campaign atau Kampanye yang berhubungan dengan AdWords, blogger meluncurkan atau merilis fitur campaign atau kampanye ini agar para pengguna blog dapat memasang iklan di google dan mendapatkan banyak pembaca melalui tombol campaign atau kampanye yang ada pada blogger tersebut.

Fitur kampanye ini memang baru pertama kali saya lihat di blogspot, dan mungkin fitur ini juga berada di semua pengguna platfrom blogger, untuk itu saya akan mengenalkan atau menjelaskan mengenai fitur kampanye terbaru ini kepada kalian semua, walaupun saya hanya sedikit tahu mengenai kampanya ini namun akan saya sampaikan kepada Anda semua melalui blog Ficri Pebriyana ini, ingat kampanye disini bukan berarti kampanye hitam atau kampanye putih tetapi kampanye disini adalah kampanye blog atau kampanye promote. Langsung saja bagi Anda yang ingin mengenal fitur kampanye di blog silahkan bisa dibaca dibawah ini :

Mengenal Fitur Kampanye di Blog 1 - Ficri Pebriyana

Apa Itu Kampanye ?

Kampanye adalah kumpulan grup iklan baik itu berbentuk iklan, kata kunci, ataupun tawaran, yang berbagi anggaran, penargetan lokasi, dan setelan lainnya. Selain itu akun AdWords Anda dapat berisi satu atau beberapa kampanye iklan yang berjalan. Dalam penggunaan kampanye AdWords Anda akan menjumpai seperti kedua point dibawah ini :
  • Setiap kampanye terdiri atas satu atau beberapa grup iklan, anggaran, setelan bahasa dan lokasi, setelan penyebaran untuk Jaringan Google, dan setelan lainnya.
  • Kampanye sering digunakan untuk mengatur kategori produk atau layanan yang Anda tawarkan. Anda juga dapat membuat kampanye iklan terpisah untuk menjalankan iklan di lokasi yang berbeda atau menggunakan anggaran yang berbeda.

Bagaimana Memilih Jenis Kampanye Yang Tepat ?

Ada beberapa point yang perlu diperhatikan agar Anda bisa memilih jenis kampanye yang tepat untuk Anda, yaitu sebagai berikut :
  • Pelajari tentang jenis kampanye dan jaringan yang berbeda.
  • Tentukan jenis kampanye yang paling sesuai dengan sasaran bisnis Anda.
  • Temukan fitur untuk subjenis kampanye yang berbeda.
  • Tentukan kapan Anda dapat mengubah jenis kampanye.

Apa Itu Jenis Kampanye ?

Saat Anda memulai menyiapkan kampanye pada akun AdWords Anda, maka Anda akan diminta untuk memilih jenis kampanye dan subjenis kampanye yang akan Anda gunakan. Berikut jenis kampanye yang disediakan :
  • Hanya Jaringan Penelusuran.
  • Hanya Display Network.
  • Jaringan Penelusuran dengan Display Select.
Dari ketiga jenis kampanye diatas Anda akan diminta untuk memilih salah satunya untuk menentukan tempat pelanggan yang dapat melihat iklan Anda.
Dari ketiga jenis kampanye tersebut terdapat dua subjenis kampanye misalnya seperti :
  • Standar
  • Semua Fitur
Dari kedua subjenis kampanye diatas Anda akan diminta untuk memilih salah satunya untuk menentukan setelan dan opsi yang tersedia, seperti jenis iklan yang dapat Anda rancang. Opsi ini memungkinkan Anda menyesuaikan kampanye agar cocok dengan sasaran bisnis Anda dan berfokus pada fitur yang paling relevan bagi Anda.

Apa Perbedaan Dari Setiap Jenis Kampanye ?

Dari ketiga jenis kampanye diatas memang berbeda-beda fungsi dan penerapannya, berikut adalah perbandingan dari setiap jenis kampanye untuk membantu Anda memilih yang tepat :

Hanya Jaringan Penelusuran

Iklan dapat tampil di samping hasil penelusuran di seluruh Jaringan Penelusuran Google, seperti pada :
  • Google Penelusuran
  • Belanja
  • Maps
  • Gambar
  • Grup
  • Situs penelusuran non-Google (seperti AOL) yang bermitra dengan Google untuk menampilkan iklan penelusuran, yang disebut mitra penelusuran. Opsi ini dipilih secara default, tapi Anda dapat membatalkan pilihan ini di setelan kampanye.

Hanya Display Network

Iklan dapat ditampilkan di seluruh Google Display Network, yang memiliki jutaan lebih kemungkinan penempatan, seperti pada :
  • Situs web yang menampilkan iklan Google yang relevan
  • Video
  • Aplikasi
  • Gmail
  • YouTube
  • Blogger
  • Google Finance

Jaringan Penelusuran dengan Display Select

Jaringan penelusuran dengan display select merupakan kombinasi dari kedua jaringan sebelumnya, jaringan penelusuran dengan display select ini direkomendasikan untuk pengiklan baru, iklan dapat ditampilkan dengan :
  • Hasil penelusuran pada Jaringan Penelusuran
  • Penempatan yang relevan di Display Network, mencakup :
    1. Situs web yang menampilkan iklan Google yang relevan
    2. Video
    3. Aplikasi
    4. Gmail
    5. YouTube
    6. Blogger
    7. Google Finance

Apa Fungsi Dari Fitur Kampanye ?

Blogger membantu Anda memperbanyak pemirsa atau pembaca blog Anda yang biasa disebut dengan visitor dengan menggunakan fitur kampanye ini. AdWords dapat membantu blog Anda mendapatkan banyak pengunjung dengan memasang iklan di Google. Fungsi dari fitur kampanye ini adalah sebagai berikut :

1. Membuat Iklan

Silahkan Anda memulainya dengan menulis iklan yang menceritakan tentang blog Anda agar iklan tersebut lebih menarik perhatian pengunjung. Lalu pilihlah istilah yang cocok untuk blog Anda yang biasa disebut dengan kata kunci atau keywords yang Anda gunakan agar iklan Anda tampil di hasil penelusuran Google.

2. Orang Akan Melihat Blog Anda di Google

Orang-orang akan melihat blog Anda di google ketika menuliskan kata kunci atau keywords yang Anda gunakan ketika membuat iklan. Iklan Anda akan tampil diatas atau disamping hasil penelusuran Google.

3. Mendapatkan Banyak Pembaca

Tentu saja dengan membuat iklan dan tampil di hasil penelusuran google akan mendatangkan banyak pembaca atau pengunjung pada blog Anda. Mereka akan mengklik iklan Anda dan membuka blog Anda, hal terbaiknya Anda hanya membayar bila mereka melakukan hal itu.
Selain menggunakan Google AdWords untuk iklan agar mendapatkan pembaca atau pengunjung blog yang banyak, Anda juga bisa melakukan Riset Keywords menggunakan Google AdWords agar kata kunci yang digunakan tepat sasaran sehingga menghasilkan banyak pembaca atau pengunjung blog.
Sekian artikel mengenai Mengenal Fitur Kampanye di Blog. Kurang lebihnya mohon maaf.
Semoga Bermanfaat...
sumber : http://www.ficripebriyana.com/2014/07/mengenal-fitur-kampanye-di-blog.html

0 komentar: